Google Mars |
Berbagai contoh sudah dilakukan oleh Google dengan membuat proyek yang awalnya dianggap ide gila seperti Google Glass, Google Watch dan lain sebagainya. Tapi sebenarnya masih banyak layanan-layanan Google yang menakjubkan tetapi belum banyak diketahui oleh orang. Seperti dikutip dari Silicon India.
Berikut layanan Google paling keren :
Google Mars
Google kini menawarkan fasilitas yang menawarkan kepada penggunanya untuk melihat pemandangan permukaan Mars. Google Mars menyediakan tiga pilihan visual yaitu visual elevasi, terlihat dan data inframerah. Mesin pencari raksasa ini telah terikat kerjasama dengan Mars Space Flight Facility dari Arizona State University untuk menyelesaikan tugas ini. Google menyediakan data yang dikumpulkan selama misi NASA ke Mars, Mars Global Surveyor dan Mars Odyssey 2001.
Google Flight (Penerbangan Google).
Jika Anda ingin memeriksa status dari pesawat secara real time atau ingin memesan tiket penerbangan dengan tarif termurah, Google Flight menjadi salah satu pilihan terbaik karena tidak hanya menyediakan informasi penerbangan, tetapi juga pilihan untuk mengeksplorasi tujuan di peta.
Google Developers (Pengembang Google).
Pengembang Google memungkinkan orang untuk memanfaatkan sumber daya Google dan teknologi web terbuka untuk mengembangkan program-program yang efisien. Sejumlah tool atau alat termasuk Android, HTML, Chrome dan App Engine dapat diakses oleh setiap pengguna untuk membuat program.
Google Sketchup
Sketchup adalah sebuah alat utilitas yang menakjubkan yang dapat digunakan untuk membuat model 3D dan struktur. Software ini dapat didownload secara gratis dari Google. Dengan software ini memungkinkan Anda membuat apapun, model sipil dan mekanik arsitektur. Perangkat lunak ini memiliki alat dan template pra-definisi dalam kategori yang luas termasuk arsitektur lansekap, desain interior, teknik, pekerja perkayuan, cetak 3D, desain game dan masih banyak lagi lainnya.
Panoramio
Panoramio adalah layanan lokasi geografis untuk berbagi foto yang berorientasi dari Google. Seorang pengguna dapat mendaftar untuk layanan ini dan dapat menambahkan gambar, yang dapat dilampirkan ke daerah geografis. Hasilnya bisa disematkan secara otomatis ke Google earth dan layanan Google Maps yang memungkinkan pengguna untuk mengetahui lebih banyak tentang tempat dengan melihat foto-foto ini.
Tag Manager
Layanan ini ditawarkan oleh Google yang memungkinkan siapa saja untuk mengedit dan memperbarui tag website dan aplikasi mobile secara gratis. Tag Manager sangat sederhana, user friendly dan dapat diuji untuk mendeteksi kemungkinan kelemahannya. Aplikasi ini mendukung tag pemasaran Google dan non-Google dengan built-in template yang memberikan kemudahan tambahan bagi penggunanya.
Google Ideas
Google Ideas adalah layanan yang disediakan oleh raksasa teknologi yang memungkinkan pengguna untuk terhubung dan berbagi ide-ide mereka terhadap inisiatif teknologi masa depan. Insinyur dan ahli dapat melakukan penelitian tentang topik tertentu dan dapat menyumbangkan ide-idenya terhadap layanan ini. Tantangan global termasuk masalah budaya, politik dan sosial dapat menjadi topik yang akan direnungkan.
Google Takeout
Google Takeout adalah layanan yang menawarkan kepada penggunanya untuk mengekspor data mereka dalam format yang bisa didownload. Data dari Gmail, Google+, Blogger, Google Drive, YouTube dan semua layanan Google ke dalam bentuk zip dan disimpan untuk digunakan di masa yang akan datang.
wahh keren gan,, kpengen ane pake window 8 tapi blom ada duit nih :D hihi
ReplyDeleteyang ane tau cuma google developers doang -__-
ReplyDeletesisanya engga tau ane...
btw google mars kampret juga yah gan :p